Thursday 25 December 2014

Santai Baca Novel di Repoeblik Nongkrong


Hari ini jam 12.35 Waktu Indonesia Semarang, hujan mengguyur kawasan Tembalang dan sekitarnya. Syahdu bro! Ditemani Orgasmic Tea ala Repoeblik Nongkrong mimin mulai ngetik tulisan ini. Masih dalam suasana libur panjang, lingkungan sekitar terlihat lengang daripada biasanya. Ini didukung dengan libur dan cuti bersama, jadi selain mahasiswa yang biasa berlalu-lalang di jalan, masyarakat umum pun tak terlihat seliweran sepadat hari biasa. Toh ada juga costumer yang tetap mencari tempat nongkrong untuk bertemu teman, sekedar ngobrol, atau nobar TV di sini. Beneran ini, semalam ada tiga cowok dewasa nobar film The Heat di Repoeblik Nongkrong. Aha! Tampaknya mereka sedang bersuka cita, terlihat dari raut mukanya. 

Lalu ada The Nongkrongers yang bertanya, mengapa di Repoeblik Nongkrong banyak sekali majalah dan novel? Katanya jarang sekali cafe di Semarang yang ada novel dan majalah banyak. Iya betul sekali, di sini memang sengaja dibuat supaya Anda betah nongkrong positif. Jadi bisa sambil membaca novel, majalah, atau sekedar menikmati musik, serta nonton acara TV favorit. Novelnya ada banyak varian, kebanyakan fiksi Indonesia, terbitan AKOER. Kalau majalah beragam jenis seperti lifestyle, woman, men, health, otomotif hingga travel. Nyaris lengkap. Nah, silahkan lho, kalau Anda suka membaca, boleh saja gabung ke mari. Kapan-kapan kita bisa adakan sharing tentang berbagai hal. Mau? 


No comments:

Post a Comment